Cara Membuat Blog di Blogger Sangat Mudah dan Praktis

Ayo membuat blog di Blogger atau Blogspot! Sebelumya silahkan membaca dulu perbedaan Blogspot dengan Wordpress. Alasan saya mengajak Anda memilih layanan ini, karena selain mudah aplikasinya, juga karena penyedia layanan Blogger atau Blogspot adalah sang rakasa mesin pencari yang kita kenal dengan nama GOOGLE. Sebelum Anda menciptakan dan merawat sebuah blog sebaiknya Anda memahami persyaratan dan ketentuan layanan atau dalam bahasa inggrisnya ditulis Terms of Service.

Anda akan menemukan petunjuk dan cara mudah membuat blog dengan mengunjungi situs resminya di blogspot. Saat saya membuat blog untuk pertama kali saya hanya mengikuti langkah-langkah mudah yang diberikan oleh layanan Blogger. Tanpa harus membeli buku panduan membuat blog untuk pemula. Jika Anda mau mencobanya sekarang maka Anda pasti tidak menemukan kesulitan dalam membuat blog di blogspot. Langkah-langkahnya hanya membuat account, memberi nama blog, dan memilih templete maka blog sudah siap digunakan.

Sekarang saatnya untuk belajar menulis (silahkan baca tips praktisnya dulu). Setelah selesai membuat tulisan langkah selanjutnya adalah mempubliksaikannya ke dalam blogger. Rajin-rajinlah menulis di blog, karena semakin banyak artikel yang anda publikasikan melalui media layanan ini maka semakin banyak pula orang yang mengenal blog Anda. Bagaimana cara membuat blog terkenal atau dikenal oleh masyarkat luas? Anda tidak perlu memikirkannya karena Google sudah mempromosikan blog Anda melalui mesin pencari, blog Anda secara otomatis akan terindek di mesin pencari Google.

Masalah menciptakan blog dan membuat artikel memang mudah tetapi masalah membuat blog Anda menjadi terkenal seperti milik Bayu Mukti, Cosa Andara, Kang Rohman, O-om atau blog kondang lainnya, itu adalah masalah yang cukup bahkan sangat sulit. Mengapa? Karena Anda harus memahami dan mempraktekan Teknik SEO tepat dan juga harus dapat membuat tulisan yang benar-benar unik bukan hasil copy-paste artikel web/blog lain.

Karena sebagian besar pengguna internet yang menggunakan fasilitas mesin pencari google hanya sampai pada kedalam 5 halaman, maka kita terpaksa harus belajar SEO. Maksudnya saat pengguna internet memasukan kata kunci pada mesin pencari google maka akan ditampilkan puluhan ribu bahkan ratusan juta link yang terkait dengan kata yang dimasukan. Jika apa yang dicari pengguna internet tidak sesuai dengan apa yang diinginkannya maka para pengguna akan mengganti kata kunci pencarian setelah mereka membuka page ke-5. Jika Anda tidak melakukan serangan SEO apalagi artikel anda hasil copy-paste maka dijamin link Anda ada pada urutan belakang. Sehingga blog Anda tidak akan pernah dikenal oleh masyrakat dunia maya.

Dari pada capek memikirkan bagaimana menjadi selebriti blog atau pusing memikirkan masalah cara membuat blog Anda terkenal, mendingan kita membahas dulu gambaran blog secara umum. Okay!?!? Sekarang kita lanjutkan . . . . . . .

Blog adalah suatu gaya hidup digital yang sedang berkembang dan terus disempurnakan. Di Internet, banyak sekali layanan blog gratis yang tersedia dan dapat dimanfatkan oleh siapa saja. Gratis dan sangat mudah diaplikasikan. Sebenarnya di indonesia sendiri sudah sangat ketinggalan dalam dunia blogging padahal orang indonesia itu suka yang gratis.

Andaipun harus membayar mereka maka akan mencari harga yang paling murah, kenapa hal ini dapat terjadi? Membahas masalah sebabnya mungkin ada satu faktor penting yang menyebabkan tren blogging kurang dikenal oleh masyarakat yang melangsungkan hidupnya di kepulauan Indonesia, yaitu biaya atau ongkos untuk bermain internet masih cukup mahal. Itulah sebabnya mengapa Blogger tidak dikenal oleh banyak orang Indonesia. Tapi kita boleh sedikit merasa lega, karena sekarang banyak mall pusat perdagangan, restoran yang murah ataupun mahal, taman kota, atau tempat tongkrongan anak muda sudah tersedia HOTSPOT GRATIS.

Keberadaan hotspot gratis memang dirasakan manfaatnya oleh beberapa elemen masyarakat kelas menengah ke atas. Karena hotspot hanya bisa digunakan jika kita mempunyai laptop, sedangkan kalangan kebawah tetap tidak dapat merasakan fasilitas ini. Jangankan membeli laptop yang harganya masih cukup tinggi, untuk makan pun mereka sulit. Lalu bagaimana nasib mereka?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar