Apa yang akan terjadi jika kita tidak mempunyai konsep yang benar dalam belajar matematika. Metode belajar matematika tidak dapat disamakan dengan metode belajar ilmu sosial atau ilmu alam. Sehingga kita harus berusaha mencari metode atau cara belajar yang paling efektif. Nah pertanyaanya sekarang adalah Bagaimana caranya? Sangat mudah! Jika kita mempunyai logika yang baik maka langkah selanjutnya adalah rajin berlatih dan terus berlatih.
Banyak orang beranggapan salah dalam belajar matematika. Belajar matematika tidak cukup dilakukan hanya dengan membaca atau menghafalkan rumus tetapi harus dilatih setiap ada kesempatan. Namun kenyataannya masih banyak juga yang melakukan kebiasaan ini. Semakin banyak kita berlatih maka semakin baik pula kita menguasai ilmu pasti ini.
Seperti seorang pemahat atau pembuat patung terkenal tidak akan mungkin dapat menghasilkan karya seni yang berkualitas tinggi jika dia tidak pernah berekspresi dan berkarya. Tidak mungkin mereka dapat menghasilkan produk seni hanya dengan imajinasi. Mereka memang harus punya imajinasi yang tinggi, namun mereka juga harus memeras keringat untuk menghsilkan produk.
Menurut Guru SD dan SMP saya rahasia sukses belajar matematika ada dua yaitu, mencoba untuk memahami materi dengan logika dan rajin berlatih setiap hari. Niscaya kita pasti akan lebih trampil mengerjakan soal ujian matematika. Sehingga kita akan memperoleh nilai yang baik pula.
Kesalahan saya saat SD dan SMP adalah saya tidak menurut seperti apa yang dikatakan oleh bapak dan ibu guru jadi akibatnya ya seperti ini. Gak pandai berhitung, logika matematikanya juga tidak bagus, apalagi saat SMA dan bertemu dengan soal Kalkulus. Sampai gondrong rambut ini juga tetap gak bisa mengerjakan soal dengan baik.
Saran buat adik-adik, jangan pernah membuat kesalahan seperti saya. Okay!
Iya, bener, untuk menguasai/trampil matematika perlu 2 hal tersebut. Saya dulu cuma menguasai konsepnya, tapi kurang berlatih. Jadi kalau beradu cepat selesai, saya sering kalah. Tapi kalau dikasih soal dengan variasi yg baru, temen temen yg bertanyasama saya. he.he.he
BalasHapusTks ya infonya
saya setuju sekali dengan anda....
BalasHapussalam matematika..