Bikin Artikel Blog yang Bermanfaat Yuk!

Bagaimanakah cara menulis artikel blog yang baik itu? Apakah diperlukan kemampuan menguasai tata bahasa indonesia yang baik dalam membuat artikel blog? Seharusnya pertanyaan-pertanyaan semacam ini menjadi dasar pemikiran para blogger dalam mengembangkan sebuah blog.

Apapun topik yang di bahas dalam sebuah artikel blog seharusnya memberikan manfaat bagi pengunjung/pembaca. Namun sayangnya masih banyak blogger indonesia yang tidak ambil pusing dengan kenyataan ini. Hal ini dapat di buktikan dengan pengalaman-pengalaman yang saya alami ketika mencari sebuah topik artikel melalui search engine. Saat saya memasukan kata kunci lalu memilih salah satu link, yg saya temukan hanya artikel berisi kata kunci berkaitan, namun isi artikelnya berantakan dan tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Dulu saya juga melakukan demikian. Intinya hanya mencari pengunjung blog dengan cara tembak keyword tanpa memberikan artikel yang berguna bagi pengunjung. Namun kini saya sadar bahwa apa yang saya lakukan adalah kesalahan yang harus segera di buang.

Sekarang saya selalu mencoba memberikan sesuatu yang benar-benar berguna bagi pengunjung. Melalui artikel ini saya ingin mengajak teman2 blogger yang kebetulan baca artikel ini segera sadar dan mencoba berubah. Karena jika di teruskan artinya kita sudah melakukan penipuan. Kasihan pengunjung blog anda, karena mereka hanya akan menjumpai artikel-artikel sampah.

Untuk membuat artikel blog yang baik, memang memerlukan waktu, pikiran dan tenaga yang lebih banyak. Tetapi jika kita melakukannya dengan sungguh-sungguh, apa yang kita lakukan tentu tidak akan sia-sia.

Apakah manfaat atau keuntungan yang kita peroleh jika kita mau berusaha lebih keras membuat artikel blog yang baik dan berkualitas. Keuntungan yang diperoleh oleh blogger yang memberikan artikel berkualitas antara lain:

1. Blog anda akan lebih disukai pembaca.

2. Apa yang kita tulis dengan baik juga akan memberikan nilai positif pada diri kita-yang dapat meningkatkan kredibilitas.

3. Pengunjung blog akan lebih betah membaca artikel blog kita

4. Ada kemungkinan pengunjung akan mampir ke blog kita lagi

5 komentar:

  1. Makasih udah berbagi sobat,.... salam kenal.
    sebagai tanda perkenalan , ada Award buat kamu di postingan terakhir aku.

    Moga sudi menerimanya.

    BalasHapus
  2. betul itu bos.daku setuju banget dengan tulisan ini.

    BalasHapus
  3. Makasih atas Informasinya , sobat.Kunjungi http://panduanapasaja.blogspot.com

    BalasHapus
  4. artikel yg sangat bermanfaat sobat,
    kunjungan perdana ke blog ini,salam kenal

    BalasHapus
  5. benar bgt tu, ni info bermamfaat buat para blogger salm kenal ja.

    BalasHapus