Suka dan Duka Menjalankan Bisnis Internet

Kali ini saya hanya ingin berbagi pengalaman suka dan duka dalam membangun bisnis internet. Dan saya berharap pengalaman ini dapat lebih memotivasi anda dalam meraih kesuksesan bisnis online.

Meskipun saya masih seorang pemula namun saya kira mempubikasikan topik ini cukup penting, karena siapa tahu pengalaman kecil saya ini dapat bermanfaat bagi para pencari uang di internet.

Sampai sekarang saya lebih banyak mengalami sukanya dibandingkan duka saat menjalankan bisnis internet. Berikut beberapa hal yang membuat saya suka dan tetap termotivasi dalam menjalankan bisnis internet:
  1. Tawaran income yang lumayan besar
  2. Praktis alias cukup mudah menjalankannya
  3. Tidak memerlukan modal yang terlalu besar
  4. Dapat dipercaya secara logis. Sebenarnya dalam hal ini tidak berlaku pada semua jenis bisnis yang berkembang di internet. Karena ternyata banyak juga model bisnis internet palsu (penipu). Jadi pilih saja jenis bisnis internet yang benar2 masuk akal anda.
  5. Waktu pengerjaan tidak mengikat sehingga dapat dikerjakan kapan saja.

Lalu, apa saja yang membuat saya berduka dalam menjalankan bisnis internet? Berikut beberapa hal yang membuat saya sedih dan merasa perlu meninggalkan bisnis internet:

  1. Pernah ditipu. Setelah membuang waktu dan tenaga, ternyata saya hanya menjalankan program palsu.
  2. Pemutusan kerja sama secara sepihak. Pada kasus ini memang beberapa kali saya benar-benar menerima bayaran dari program mereka. Namun tanpa alasan yang jelas mereka tiba2 memutuskan kerja sama ini. Padahal di program mereka saya masih memiliki earning sebanyak $162 yang belum dibayarkan.
  3. Kadang-kadang aktivitasnya membosankan juga.

Sedikit saran buat para pemburu uang di internet:

  • Jangan patah semangat memburu uang di internet. Tetap sabar meski income yang diperoleh masih sedikit. Karena usaha keras pasti tidak akan pernah sia-sia.
  • Hati-hati mengikuti berbagai program penghasil uang yang ditawarkan di internet. Sebaiknya cari informasi sebanyak-banyaknya dulu sebelum bergabung dalam suatu program.
  • Jangan pernah berfikir bahwa bisnis internet adalah cara cepat kaya tanpa banyak bekerja. Kebanyakan orang yang sukses di bisnis internet itu karena telah melalui proses panjang, usaha keras, konsentrasi waktu yang tinggi, dan berfikir secara cerdas.

1 komentar:

  1. wah sy juga sering ketipu niy...sekarang fokus di search engine aja deh, ga mungkin penipuan...real business

    jasa kontraktor

    BalasHapus